SALAH SATU KEUTAMAAN BISMILLAH

SALAH SATU KEUTAMAAN BISMILLAH

Share This
          Pada zaman Sayyidina Umar bin Khattab RA, ada seorang raja yang sedang sakit kepala yang tidak sembuh-sembuh sejak lama, akhirnya sang raja pergi kepada Sayyidina Umar bin Khattab dan memberitahukan keluhannnya. Kemudian Sayyidina Umar memberikan tulisan di atas kertas yang digulung kepada sang raja dan Sayyidina Umar berkata: “Wahai raja letakkanlah gulungan kertas itu di dalam imamahmu dan jangan kamu bawa masuk ke dalam kamar mandi”, lalu sang raja meletakkan gulungan kertas itu didalam imamahnya dan saat itu juga rasa sakitnya hilang, ketika sang raja ingin masuk kamar mandi sang raja ingat bahwa gulungan kertas tersebut tidak boleh dibawa masuk ke kamar mandi kemudian sang raja melepaskan imamahnya yang di dalamnya ada gulungan kertas tersebut dan saat itu juga kepala sang raja sakit kembali, ketika di pakai kembali pusingnya hilang lagi. Beberapa hari kemudian sang raja penasaran apa tulisan di kertas tersebut, ketika sang raja membukanya ternyata tulisannya kalimat  "بسم الله الرحمن الرحيم". (Mthr)


disadur dari : keterangan pelajaran 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages